Hosting

Server

Website

Web Host Manager (WHM)

Cara Terminate Akun Hosting cPanel melalui WHM

Oleh Ngubaedilah - 3 Oktober 2016

Terminate akun hosting adalah menghapus akun hosting pada server. Hal ini di lakukan apabila pemilik hosting tidak akan memperpanjang layanan hosting atau tidak akan menggunakan hostingnya lagi. Jika sebuah akun hosting di terminate maka semua data pada hosting tersebut akan terhapus baik data website maupun email.

Berikut ini adalah langkah-langkah cara terminate akun hosting cPanel melalui WHM

  1. Silahkan login ke WHM anda, biasanya dengan menggunakan link nama-domain-anda/whm.

  2. Cari kata Terminate pada kolom pencarian lalu pilih Terminate Accounts.

  3. Setelah masuk ke halaman Terminate Account, silahkan cari nama domain atau nama user yang ingin di terminate pada kolom pencarian. Uncentang pada bagian Keep DNS Zone jika anda juga ingin menghapus DNS domain tersebut (hapus keseluruhan). Setelah itu klik tombol Remove.

  4. Tunggu hingga proses terminate selesai.

Note: Selama proses terminate/penghapusan, dilarang untuk mereload atau menutup halaman.

Jika ada pertanyaan tentang artikel Cara Terminate Akun Hosting cPanel melalui WHM, silahkan hubungi staf Indowebsite.